Pengaruh Model Pembelajaran Children Learning In Science (Clis) Berbasis Concept Attainment Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Ditinjau dari Gaya Belajar Peserta Didik

Authors

  • Sri Purwanti Nasution UIN Raden Intan Lampung
  • Edy Saputra IAIN Takengon
  • Laila Maharani UIN Raden Intan Lampung
  • Radin Ayu Putri UIN Raden Intan Lampung

DOI:

https://doi.org/10.54604/tdb.v11i1.24

Keywords:

Children Learning In Science, Concept Attainment, Gaya Belajar, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh model pembelajaran Children Learning In Science (CLIS) berbasis Concept Attainment terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis ditinjau dari gaya belajar peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif jenis eksperimen, menggunakan metode quasy experimental design dengan penelitian factorial 2 x 3. Sampel yang digunakan sebanyak 60 peserta didik yang diambil dengan teknik acak kelas. Teknik dalam pengumpulan data yang digunakan adalah tes kemampuan pemecahan masalah matematis dan angket gaya belajar peserta didik. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dengan uji liliefors dan uji homogenitas dengan uji barlett. Uji hipotesis menggunakan uji analisis variansi dua jalan sel tak sama. Menurut hasil penelitian dan pembahasan perhitungan uji analisis variansi dua jalan sel tak sama diperoleh  ditolak dan  diterima dan  diterima. Berdasarkan kajian teori dan perhitungan dapat disimpulkan bahwa: (1) terdapat pengaruh model pembelajaran Children Learning In Science (CLIS) berbasis Concept Attainment terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis. (2) tidak terdapat pengaruh gaya belajar  terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis. (3) tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran Children Learning In Science (CLIS) berbasis Concept Attainment dengan gaya belajar terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis.

Downloads

Published

2022-03-15

How to Cite

Nasution, S. P., Saputra, E., Maharani, L., & Ayu Putri, R. (2022). Pengaruh Model Pembelajaran Children Learning In Science (Clis) Berbasis Concept Attainment Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Ditinjau dari Gaya Belajar Peserta Didik. Ta’dib: Jurnal Pemikiran Pendidikan, 11(1), 23–34. https://doi.org/10.54604/tdb.v11i1.24

Issue

Section

Articles